HIMATEP UNAND Lakukan Audiensi Ke BKP Sumbar Bersama BEM KM FATETA dan HIMALOGISTA
MASALAH
KETAHANAN PANGAN, HIMATEP UNAND LAKUKAN AUDIENSI KE KANTOR BADAN KETAHANAN
PANGAN SUMATERA BARAT BERSAMA BEM KM FATETA DAN HIMALOGISTA
Padang - Menanggapi
masalah pangan dan pertanian di Sumatera Barat akhir-akhir ini, Himpunan
Mahasiswa Teknik Pertanian Unand bersama Bem KM Fateta dan Himalogista lakukan
audiensi dan diskusi ke Kantor Badan Ketahanan Pangan (BKP) Provinsi Sumatera
Barat. Hal ini dilakukan sebagai upaya mahasiswa ikut serta dalam memantau BKP
sebagai instansi pemerintah yang berhubungan langsung dengan keadaan pangan di
Indonesia. Saat dilakukan audiensi dan diskusi, mahasiswa meminta pejabat
berwenang BKP untuk menjelaskan program kerja mereka kedepan dan upaya-upaya
yang dilakukan untuk menjaga kestabilan pangan di Sumatera Barat. Selain itu,
mahasiswa juga melontarkan beberapa pertanyaan mengenai masalah-masalah pangan
yang ada di Indonesia dan di Sumatera Barat. Dari hasil diskusi, didapatkan
beberapa penjelasan dan keterangan yang nantinya akan kami gunakan sebagai
acuan untuk terus mengontrol dan mengawasi pemerintah dalam menjalankan
fungsinya sebagai lembaga eksekutif.
Kegiatan ini
dilaksanakan karena mahasiswa ingin ikut serta dalam mewujudkan cita-cita
bangsa untuk dapat swasembada pangan, sekaligus menanggapi instruksi presiden
Joko Widodo yang mengatakan Indonesia swasembada pangan 2017, maka mahasiswa
ikut melaksanakan kegiatan sesuai dengan kapasitas sebagai mahasiswa.
0 Komentar