Sumber gambar: fdokumen.com

    
Apasih fertigasi itu? Fertigasi adalah proses di mana pupuk dilarutkan, diencerkan dan didistribusikan bersama dengan air melalui sistem irigasi mikro. Metode ini kini populer dalam hortikultura dan pertanian ekstensif.

    Dengan teknik ini biaya tenaga kerja untuk pemupukan dapat berkurang signifikan, karena pupuk diberikan bersamaan dengan penyiraman. Keuntungan lain adalah peningkatan efisiensi penggunaan unsur hara karena pupuk diberikan dalam jumlah sedikit tetapi secara terus-menerus; serta mengurangi kehilangan unsur hara (khususnya nitrogen) akibat ‘leaching’ atau pencucian dan denitrifikasi (kehilangan nitrogen akibat perubahan menjadi gas).

Kelebihan Fertigasi

1. Mengurangi erosi tanah, 
2. Meminimalkan risiko akar tertular penyakit yang ditularkan melalui tanah,
3. Mengurangi konsumsi air, 
4. Mengurangi jumlah pupuk yang digunakan, 
5. Meningkatkan nutrisi yang diserap oleh tanaman, dan 
6. Mengontrol waktu dan kecepatan pelepasan pupuk yang tepat.

Kelemahan Sistem Fertigasi

1. Modal awal yang relatif tinggi.
2. Pengetahuan yang mendalam perihal tanaman.
3. Pengurusan ladang yang berkelanjutan.
4. Kerusakan sistem pengairan berpengaruh terhadap hasil pertanian.






Sumber: 
'

0 Komentar